Sri Meliyana DPR RI dan PGK OKI Gencarkan Program Germas di Ogan Komering Ilir

Kegiatan Sosialisasi Germas oleh anggota DPR RI Ir. Sri Meliyana bersama PGK OKI di aula SMKN 2 Kayuagung, Ogan Komering Ilir, Senin (28/11). Foto: (adhie/sumselnet)

SumselNet.com, OKI – Anggota DPR RI Ir Sri Meliyana bersama Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK) Kabupaten Ogan Komering Ilir menggencarkan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) untuk meningkatkan kualitas kesehatan warga di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Kegiatan dilaksanakan di aula SMK Negeri 2 Kayuagung, Senin (28/11) diikuti ratusan warga bersama Dinas Kesehatan, Institusi Pendidikan, mahasiswa, Petugas Posyandu dan Pemerintah kecamatan Kayuagung bekerjasama dengan Poltekkes Kemenkes Palembang.

Read More

“Germas menjadi upaya pendekatan untuk membangun budaya hidup sehat, yang diawali dengan merubah pola pikir masyarakat agar terbiasa hidup sehat, salah satu tujuannya untuk menurunkan angka stunting dan penyebaran COVID-19,” kata Legislator RI dari Komisi IX, Ir. Sri Meliyana.

Melalui program Germas, ia mendorong masyarakat untuk melaksanakan aktivitas fisik atau olahraga setiap hari. Selain itu kesehatan masyarakat sangat tergantung dari Pemerintah Daerah karena dapat menggali bagaimana caranya untuk menumbuhkan perilaku hidup sehat

“Selain mengonsumsi makanan sehat juga berolahraga. Jadi peran serta pemerintah daerah sangatlah penting. Selain itu juga masyarakat harus taat dengan apa yang diprogramkan oleh pemerintah daerah. Saat ini pandemi Covid-19 masih ada oleh karena itu kita tetap harus menjaga protokol kesehatan,” ujar politisi Partai Gerindra dari Dapil Sumsel 2 tersebut.

Sri Meliyana meminta penyiapan pos bimbingan terpadu lewat program Germas untuk memberikan layanan kesehatan kepada warga.

“Jika pos bimbingannya atau posyandu yang bisa dimaksimalkan, nantinya warga apalagi manula bisa rutin lakukan pemeriksaan kesehatan seperti kadar gula darah, tensi dan lainnya secara berkala. Karena Posyandu ini adalah ujung tombak,” kata dia.

Bupati OKI, H. Iskandar SE melalui Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs H. Antonius Leonardo MSi mengatakan Germas diharapkan mampu disebarluaskan secara masif kepada seluruh warga sebagai upaya memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat.

“Manusia harus hidup sehat dimana kesehatan itu lebih baik dari kaya, percuma kita kaya tetapi hidup kita tidak sehat. Oleh karena itu modal sehat itu sangat penting terutama untuk beraktivitas, jika kita sakit maka aktivitas kita akan terhambat. Untuk meningkatkan sumber daya manusia maka pola hidup sehat harus diutamakan,” kata dia.

Mengenai penanganan Covid-19 di Kabupaten OKI, Antonius mengatakan perkembangannya cukup baik dan terkendali. “Namun untuk itu kita tetap memperhatikan protokol kesehatan dan vaksinasi tetap digalakkan untuk menjaga kesehatan kita,” katanya.

Kegiatan Sosialisasi Germas oleh anggota DPR RI Ir. Sri Meliyana bersama PGK OKI di aula SMKN 2 Kayuagung, Ogan Komering Ilir, Senin (28/11). Foto: (adhie/sumselnet)

Sementara Ketua DPD PGK OKI, Achik Muhrom usai kegiatan mengungkapkan dalam upaya menjaga perilaku hidup sehat, selaku warga terutama pemuda harus memperhatikan dengan seksama dan betul-betul memahami apa saja yang perlu dilakukan dalam menjaga pola hidup sehat, terutama menjaga kebersihan.

“Saya berharap peran serta para pemuda untuk menjaga lingkungannya terutama sampah yang tak terpakai lagi guna meningkatkan rasa peduli masyarakat kepada kebersihan lingkungan,” ungkap Muhrom. (dhi)

Related posts

Leave a Reply